Category Archives: HAND OUT

Kategori ini berisi tentang Hand Out Mata Kuliah yg diampu oleh Penulis, agar dapat diakses oleh Mahasiswa dan semua pengunjung Blog ini.

STATISTIKA KESEHATAN: ANALISIS BIVARIAT PADA HIPOTESIS PENELITIAN

Penelitian merupakan suatu kegiatan yang sangat diperlukan untuk mengembangkan ilmu pengetahuan di perguruan tinggi. Pada setiap kegiatan penelitian pastilah akan selalu menguji dan membuktikan Hipotesis dengan melakukan analisis menggunakan Statistik. Tidak jarang mahasiswa maupun peneliti menghadapi kendala dalam menentukan teknik analisis data pada saat pengujian hipotesis. Pemilihan teknik uji statistik yang tepat sangat menentukan hasil dan kesimpulan dari sebuah penelitian. Dan untuk dapat melakukan hal tersebut, mahasiswa atau peneliti perlu memahami konsep dan pedoman pemilihan teknik uji statistik yang tepat. Hadirnya buku ini diharapkan mampu memberikan kontribusi terhadap peningkatan pemahaman mahasiswa maupun peneliti pada saat melakukan analisis data dalam rangka pembuktian hipotesis. Buku ini disusun secara praktis dan sistematis berdasarkan pengalaman penulis dalam memberikan kuliah Statistika dan Metodologi Penelitian, sehingga materi-materi yang disampaikan pada buku ini disesuaikan dengan kebutuhan mahasiswa maupun peneliti. Disamping itu, buku ini juga memberikan pembahasan secara teknis tentang langkah-langkah uji statistik menggunakan aplikasi SPSS dengan sangat jelas dan mudah untuk diikuti. Tidak hanya langkah-langkah pengujiannya saja, buku ini juga memberikan contoh-contoh cara memberikan interpretasi hasil analisis data dan cara membuat tabel pelaporan dari hasil analisis menggunakan SPSS. Materi-materi yang dibahas pada buku ini secara berturut-turut meliputi: BAB I: Pengantar Statistika; BAB II: Skala Pengukuran Data; BAB III: Hipotesis; BAB IV: Teknik Uji Statistik Bivariat Hipotesis Komparatif; BAB V: Teknik Uji Statistik Bivariat Hipotesis Korelatif. Semoga kehadiran buku ini dapat dijadikan sebagai referensi dan bahan rujukan bagi mahasiswa maupun dosen yang lain serta menambah ilmu yang bermanfaat.

Untuk dapat mempelajari Buku Ajar Statistika Kesehatan: Analisis Bivariat Pada Hipotesis Penelitian ini secara lengkap, silahkan KLIK DI SINI

Uji Normalitas dan Homogenitas Data dengan SPSS

 

Cover DepanPada kesempatan ini penulis ingin berbagi ilmu tentang Teknik Uji Normalitas dan Homogenitas Data menggunakan SPSS yang dikemas dalam sebuah Buku Petunjuk Praktikum. Buku Petunjuk Praktikum ini merupakan merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari proses pembelajaran yang akan kita lalui dalam Satu Semester ini. Penyusunan Petunjuk Praktikum ini merupakan salah satu upaya untuk mewujudkan sistem pembelajaran yang bersumber pada mahasiswa (Student Centered Learning) di Politeknik Kesehatan Surakarta khususnya pada Program Studi Terapi Wicara dan Bahasa Program Sarjana Terapan Jurusan Terapi Wicara. Oleh karena itu, setiap mahasiswa diharapkan selalu mempelajari dengan seksama langkah-langkah yang terdapat pada Petunjuk Praktikum yang telah disusun untuk Mata Kuliah Biotatistika ini. Petunjuk Praktikum ini juga akan memberikan uraian secara teoritis tentang Uji Normalitas dan Homogenitas Data. Disamping itu, Petunjuk Praktikum ini juga akan memberikan panduan cara memberikan interpretasi atau kesimpulan dari hasil analisis data. Petunjuk Praktikum ini akan menguraikan secara jelas langkah-langkah melakukan Uji Normalitas dan Homogenitas Data dengan menggunakan Aplikasi SPSS. Pada setiap langkah akan disertai dengan tampilan gambar dari layar komputer secara berurutan dari proses analisis data dengan SPSS tersebut.

Untuk membaca Buku Petujuk Praktikum Uji Normalitas dan Homogenitas dengan SPSS tersebut, silahkan KLIK DISINI

Selamat Belajar……..Semoga Sukses dan Tetap Semangat…..!!!!

Pengantar Sistem Informasi Geografis (SIG) dalam Kesehatan Masyarakat

Sistem Informasi Geografis (SIG) merupakan sebuah sistem yang mampu membangun, memanipulasi dan menampilkan informasi yang mempunyai referensi geografis. (Ramadona dan Kusnanto, 2011). Dalam perkembangannya, dengan semakin berkembangnya masyarakat, maka pelayanan kesehatan masyarakatpun dihadapkan pada masalah yang berkaitan dengan heterogenitas populasi yang menyebabkan semakin kompleksnya penyakit berikut faktor-faktor penyebabnya. Sistem Informasi Geografis (SIG) dapat digunakan untuk menganalisa heterogenitas tersebut, terutama yang berhubungan dengan perbedaan geografis, faktor-faktor demografis, budaya dan sebagainya (Harimurti, 2007). Untuk bacaan lebih lengkap, silahkan [KLIK DI SINI]

REKAM MEDIS ELEKTRONIK (RME)

Rekam Medik (RM) merupakan berkas yang berisikan catatan dan dokumen tentang identitas pasien, pemeriksaan, pengobatan, tindakan dan pelayanan lain kepada pasien pada sarana pelayanan kesehatan. Seringkali Dokumen rekam medik tersebut terlalu tebal, tidak terorganisasi secara rapi, bahkan tidak terbaca; catatan kemajuan, laporan konsultan, hasil radiologi dan catatan perawat bercampur-aduk. Dalam kasus ini kartu rekam medik justru tidak mempermudah pelayanan. Continue reading

KULIAH METODOLOGI PENELITIAN & STATISTIKA KESEHATAN 2017

www.mitrabuku.wordpress.comDalam rangka menunjang Proses Perkuliahan di Program Studi Diploma IV Terapi Wicara Alih Jenjang pada Mata Kuliah Metodologi Penelitian dan Statistika Kesehatan, maka diharapkan Mahasiswa dapat mengakses Modul Mata Kuliah tersebut pada laman Blog ini. Continue reading

KARYA TULIS ILMIAH

žKARYA TULIS ILMIAH adalah Karya Tulis yang memaparkan Pembahasan secara Sistematis, menggunakan Bahasa yang Baku serta didukung dengan Teori dan Fakta Empirik.

žKarya Tulis Ilmiah merupakan Bentuk Komunikasi Tertulis yang menyajikan ‘Argumen Keilmuan Berdasarkan Fakta’. Karya Tulis Ilmiah sebagai Media Komunikasi antara Penulis dengan Pembaca memerlukan Tatanan dan Struktur Bahasa yang Logis dan Efektif, agar makna dalam Karya Tulis Ilmiah dapat diserap dan Dipahami Pembaca dengan baik.

Berikut adalah beberapa catatan kuliah tentang Karya Tulis Ilmiah untuk Mahasiswa Prodi Diploma IV Terapi Wicara Poltekkes Surakarta:

Konsep Dasar & Pengertian Penelitian Ilmiah

Secara Etimologi, PENELITIAN berasal dari bahasa Inggris RESEARCH (RE berarti kembali, dan SEARCH berarti mencari). Sehingga Research berarti Mencari Kembali. Berikut ini adalah beberapa definisi penelitian menurut bebarapa ahli:

Tuckman mendefinisikan Penelitian (Research) is “A Systematic Attempt To Provide Answer To Question”  yaitu Penelitian Merupakan Suatu Usaha Yang Sistematis Untuk Menemukan Jawaban Ilmiah Terhadap Suatu Masalah. Sistematis artinya mengikuti prosedur atau langkah-langkah tertentu.

Materi selengkapnya, silahkan [KLIK di SINI]

HIPOTESIS PENELITIAN

http://bit.ly/1jB3eTZ

Jika memang Hipotesis itu sekedar merupakan pernyataan yang bersifat sementara tentang suatu hal, maka kelihatannya mudah dan sederhana saja dalam merumuskannya. Akan tetapi, dalam suatu penelitian ternyata merumuskan Hipotesis yang baik dan benar tidaklah sesederhana itu. Oleh karena itu, pemahaman tentang Konsep atau Teori tentang Hipotesis tersebut sangatlah diperlukan bagi seorang peneliti. Berikut ini kami sampaikan catatan sederhana dari buku-buku referensi yang berkaitan dengan Pemahaman dasar terhadap Hipotesis. Silahkan [KLIK di SINI]

Tinjauan Pustaka, Kerangka Teori & Kerangka Konsep Penelitian

http://bit.ly/1dcq3he

Setelah mengidentifikasi suatu topik penelitian yang akan diteliti, selanjutnya peneliti harus melakukan Tinjauan Pustaka atas topik tersebut. Dengan Tinjauan Pustaka dapat menginformasikan kepada pembaca hasil-hasil penelitian lain yang berkaitan erat dengan penelitian yang dilakukan saat itu, menghubungkan penelitian dengan literatur-literatur yang ada, dan mengisi celah-celah dalam penelitian-penelitian sebelumnya. Tinjauan ini juga dapat memberikan kerangka kerja dan tolok ukur untuk mempertegas pentingnya penelitian tersebut, serta membandingkan hasil-hasilnya dengan penemuan-penemuan lain. (Creswell, 2010).

Berikut adalah catatan selengkapnya tentang Materi Tinjauan Pustaka, Kerangka Teori dan Kerangka Konsep Penelitian: [KLIK di SINI]

Hakekat Kebenaran & Ilmu Pengetahuan

Mencari hakekat kebenaran mungkin sering kita ucapkan, tapi pada kenyataannya susah untuk dilaksanakan. Yang pasti bahwa “benar” itu pasti “tidak salah”. Pertanyaan-pertanyaan kritis kita di masa kecil, misalnya mengapa gajah berkaki empat, mengapa burung dapat terbang, dan sebagainya kadang tidak dapat terjawab secara baik oleh orang tua kita. Sehingga akhirnya sering sesuatu kita anggap sebagai ‘yang memang sudah demikian adanya’ (Taken for Granted). Banyak para ahli yang memaparkan ide tentang sudut pandang kebenaran termasuk bagaimana membuktikannya. Manusia merupakan makhluk yang berakal budi. Dengan akal budinya, maka kemampuan bersuara dapat menjadi kemampuan berbahasa dan berkomunikasi. Adanya akal budi juga menyebabkan manusia mampu berpikir abstrak dan konseptual sehingga manusia disebut sebagai makhluk pemikir (homosapiens). Dalam sejarah perkembangannya, manusia ternyata manusia selalu berusaha memperoleh pengetahuan yang benar atau yang secara singkat dapat disebut sebagai kebenaran. Manusia senantiasa berusaha memahami, memperoleh, dan memanfaatkan kebenaran untuk kehidupannya. Tidak salah jika satu sebutan lagi diberikan kepadanya, yaitu manusia sebagai makhluk pencari kebenaran.

Apa itu Kebenaran..? Bagimana hubungan Kebenaran dengan Ilmu Pengetahuan.? —— untuk membaca selanjutnya: [KLIK di SINI] ——–